ﻪﺘ ﺎﮐﺮﺒﻮ ﷲ ﺔﻤﺤﺮﻮ ﻢﻜﻴﻟﻋ ﻢﻼﺴﻟﺍ

Selamat Datang di http://nasutions.blogspot.com/
Blog ini hanyalah bersifat pribadi dan dibuat juga sekedar iseng sambil belajar, jadi sangatlah wajar jika isinya hanya sebatas ilmu penulis yang sangat sedikit. Semua ini hanya mengisi waktu luang disamping kesibukan bekerja dan dorongan kewajiban untuk berda'wah meski hanya satu ayat, mudah-mudahan bermanfaat bagi pembaca dan penulisnya, Amin ya Arhamarrohimin.
"Saran serta kritik membangun sangat kami harapkan dari pengunjung".
Hak Cipta Sepenuhnya milik Allah SWT, Wassalam.

Selasa, Januari 15, 2008

Fiqh-1 Pada Menerangkan Tentang Hukum Islam

Agama Islam adalah agama yang paling sempurna dimuka bumi Allah ini, hingga dari kita bangun pagi sampai bangun lagi besok pagi setiap saatnya kita tidak lepas dari hukum Islam yang telah ditetapkan oleh Allah SWT.


Adalah Hukum Islam itu 5 (lima) perkara :
  1. FARDHU ATAU WAJIB, Maksudnya adalah Sesuatu pekerjaan yang kalau kita kerjakan mendapat pahala dan kalau ditinggalkan mendapat dosa, misalnya sholat wajib, puasa, zakat, haji dan sebagainya. FARDHU ATAU WAJIB ini terbagi pula kepada dua bahagian : 1. Fardhu Ain yaitu pekerjaan yang diwajibkan kepada orang per orang yang telah baligh atau dewasa, seumpama sholat, puasa dan sebagainya. 2. Fardhu Kifayah yaitu pekerjaan yang diwajibkan kepada setiap orang yang telah dewasa dan jika salah satu daripada mereka mengerjakan maka yang lain tidak lagi berdosa, seumpama mengurus mayit (memandikan, mensholati dan menguburkannya).

  2. SUNAT, Adalah sesuatu pekerjaan yang jika dikerjakan mendapat pahala dari Allah SWT dan jika ditinggalkan tidak berdosa, seumpama sholat sunnat rawatib, puasa sunat Senin dan Kamis dan sebagainya. Dan sunat itu terbagi pula kepada dua bahagian 1. Sunat Mukkad atau sunat yang sangat dianjurkan (posisinya berada antara sunat dan wajib) seumpama sholat rawatib, membaca Al-Qur'an, Qiyamul Lail dan sebagainya. 2. Sunat Ghoiru Muakkad atau sunat yang biasa, seumpama menyingkirka duri dari jalan, dan sebagainya.

  3. HARAM, Adalah sesuatu pekerjaan atau perbuatan jika dikerjakan mendapat dosa dan jika ditinggalkan mendapat pahala, seumpama minum khamar, berjudi, berzina dan sebagainya.

  4. MAKRUH, Adalah sesuatu pekerjaan yang apabila dikerjakan Tidak mendapat dosa dan jika ditinggalkan mendapat pahala, seumpama makan petai atau jengkol yang menyebabkan mulut atau kamar mandi yang dipakai orang banyak menjadi jadi bau.

  5. MUBAH ATAU HARUS ATAU BOLEH, Adalah setiap pekerjaan yang dikerjakan tidak mendapat pahala dan jika ditinggalkan tidak mendapat dosa, seumpama pergi ke pasar naik bis atau jalan kaki jika sanggup, maka kita terlepas daripada semua hukum yang artinya diperbolehkan. Mau belanja ke warung ataukah ke pasar, semua terserah kita dan tidak ada ikatan dengan hukum dosa atau pahala.

Dengan demikian jelaslah bahwasanya, hidup kita ini telah diatur oleh Allah SWT dan kita yang sudah dewasa dikenai hukum yang disebut Hukum Islam, Wallohu 'A'lam, bersambung...