1. N I A T
Qosat memperbuat sholat dalam hati dan bukan dengan lidah, sebab yang disebut niat adalah dalam hati. Tidak mengapa jika lidah tergelincir misalnya Niat dalam hati untuk sholat Zhuhur sedang lidah mengucapkan Ashar, jangan sesekali menurut was-was syetan dalam hati, tetapi yakinlah dengan apa yang dikerjakan. Jika kita ingin mengulang takbir, maka Qosatlah dalam hati untuk keluar dari sholat. Seandainya kita mengulang takbir tanpa qosat terlebih dahulu, maka takbir yang kedua baru akan membatalkan takbir yang pertama dan kita mesti takbir sekali lagi supaya sholat kita sah.
Sholat terbagi 3 (tiga) bagian :
- Fardhu
- Sunat yang punya waktu dan sebab
- Sunat Mutlak (tidak punya waktu dan sebab)
Fardhu terbagi pula kepada 3 bahagian, yaitu :
- Fardhu 'Ain (5 waktu sehari semalam)
- Fardhu Nazhar (Jika kita bernazar akan sesuatu dengan melaksanakan sholat yang bukan sholat maktubah)
- Fardu Kifayah (dalam melaksanakan sholat janazah)